Ilmu kepemimpinan dan Keorganisasian tak bisa hanya sekedar teori. Tapi menerapkan dengan pelibatan langsung siswa dalam organisasi merupakan sarana efektif untuk menanamkan jiwa kepemimpinan dan Keorganisasian.
Tak cukup teori dalam kelas tapi harus melalui praktik. Melatih anak untuk menyusun acara dan berperan sebagai pemimpin rapat serta dilatih menjadi anggota yang baik yang harus patuh pada pimpinan tanpa mematikan kreatifitas, inilah beberapa hal yang akan diperoleh dari siswa aktifis organisasi.
Sukses buat reorganisasi IPM SMP Muhammadiyah 5 Kandangan. Semoga makin maju dan makin bermanfaat bagi masyarakat, Nusa dan bangsa serta agama.
Membentuk generasi Islam yang bertaqwa, berwawasan berakhlak mulia dan berempati.
Sabtu, 31 Agustus 2019
Ilmu Keorganisasian dan Kepemimpinan, Ilmu dengan Pengalaman
Jumat, 30 Agustus 2019
Akhir Agustus dan Akhir Tahun Hijriyah yang nyaris terabaikan
Agustus sudah diakhir bulan, harapannya kesyukuran memang betul betul dalam bentuk kesyukuran. Bukan Kesyukuran dalam wujud sebuah kekufuran, takut pingin tambah nikmat tapi azab yang dirasa.
Menyiapkan generasi yang siap mewarisi semangat dan jiwa kepahlawanan inilah yang penting. Jiwa rela berkorban dan berani membela kebenaran inilah yang harus ditanamkan. Bukan semangat Hura Hura dan foya foya. Ingin hidup seenaknya dan kehilangan arah hidup dalam penyakit generasi kini.
Semangat hijrah dan semangat berubah ke arah yang lebih baik inilah yang harus ditumbuh suburkan. Selamat tahun baru 1441 Hijriyah....
dan selamat menumbuhkan tunas tunas baru untuk tahun depan... Semoga esok makin lebih baik...
Oleh Abu Furqon
Rabu, 14 Agustus 2019
Soal Latihan Pengetahuan Kelas 7 Tema Kerajinan
1. Serat adalah....
2. Sebutkan contoh bahan serat dari tumbuhan yang berasal dari bijinya!
3. Sebutkan contoh bahan serat dari batang tumbuhan!
4. Sebutkan contoh serat dari daun tumbuhan!
5. Sebutkan contoh serat dari buah tumbuhan!
6. Sebutkan hewan penghasil serat !
7. Sebutkan langkah langkah pengolahan serat !
8. Sebutkan teknik dasar dalam kerajinan tekstil!
9. Sebutkan syarat syarat perancangan benda kerajinan!
10. Sebutkan proses penciptaan produk kerajinan!